Deadpool & Wolverine lagi menjadi bahan pembicaraan sebagai salah satu Film 2024 yang ditunggu. Apa kira-kira yang akan terjadi jika anti-hero beda karakter ini bertemu di proyek yang sama dan melawan musuh yang sama?
Aku nggak habis pikir apa yang ada di pikiran para penulis waktu membicarakan konsep film ini.
Kemarin aku sempat membahas Kejatuhan Marvel sebagai rumah produksi raksasa. Apakah keluarnya kombinasi nyeleneh dua anti hero yang berbeda ini adalah bukti makin parahnya kejatuhan Marvel? Atau mungkin ini justru ajang pembuktian Marvel bahwa mereka tidak benar-benar gagal dan masih bisa bangkit lagi?
Baca juga:
Madame Web: Produk Gagal Marvel?
Mari kita bahas.
Sekilas Tentang Deadpool & Wolverine
Jadi ceritanya, Wade Wilson (Ryan Reynolds) a.k.a Deadpool sedang mmenjalani kehidupan yang tenang dan sudah tidak lagi hidup sebagai tentara bayaran Deadpool. Sampai Time Variance Authority (TVA)— sebuah organisasi birokrasi yang beroperasi di luar ruang dan waktu menghubunginya. Pekerjaan organisasi ini adalah untuk mengawasi waktu.

TVA memberikan misi ke Deadpool untuk melindungi bumi yang sedang menghadapi ancaman eksistensial. Wilson dipaksa untuk bergabung dengan Wolverine yang sebenarnya enggan bekerja sama dengannya dalam misi yang akan mengubah sejarah Marvel Cinematic Universe (MCU).

Jadi penasaran yah.
Pendapat Pribadiku untuk Deadpool & Wolverine
Film ini nanti akan dirilis tanggal 26 July 2024, masih sebulan lagi. Jadi masih sukar untuk menganalisa konten dari film itu sendiri karena terbatasnya informasi yang ada. Akan aku update sesi ini ketika filmnya udah keliar.
Analisa Strategy Digital Marketing
Paid Marketing
Google Ads
Belum ada iklan tentang Deadpool & Wolverine di Google.
Meta Ads
Belum ada pengiklan yang mengiklankan konten untuk film ini.
Organic Marketing
Meta Accounts
Akun instagram resmi @MarvelIndonesia punya beberapa unggahan tentang Deadpool & Wolveerine yang engagement-nya lumayan tinggi.

Buktinya, salah satu unggahan mereka di tanggal 12 Februari lalu mengumpulkan 15k likes. Memang likes dan komen bukan faktor penentu bagus tidaknya sebuah konten, tapi setidaknya bisa menjadi indikator bahwa konten tersebut bisa mendapat sambutan baik di masyarakat.
Sementara itu, di akun @MarvelStudios dan @MarvelEntertainment, engagement-nya malah lebih tinggi!

Seperti yang bisa kita lihat, salah satu reels di Marvel Entertainment tentang trailer Deadpool & Wolverine meraih 1.2 likes dan 8k lebih komentar.
SEO
Content Marketing
Dari segi konten, trailer-nya memberikan gambaran tentang apa yang bisa kita harapkan dari film ini, tanpa spoil yang berlebihan.
Marvel Entertainment, lewat akun Youtube resmi mereka, menerbitkan Trailer resmi yang sudah ditonton lebih dari 16 juta kali sejak video tersebut dirilis.
Marvel UK juga merilis trailer untuk film ini yang sudah ditonton oleh banyak orang.
Untuk strategy yang lain akan kami update seiring berjalannya waktu yah.
Baca juga:
Writer: Meydia Engka
Editor: Meydia Engka
Tinggalkan Balasan